Ayam merupakan salah satu jenis ayam yang banyak
dibudidayakan di indonesia. Karena selain mampu memberikan kesenangan
tersendiri ternak ayam ini juga mampu memberikan keuntungan yang berlipat ganda
jika ditekuni dengan baik. Saat ini ada berbagai jenis ayam yang dibudidayakan
oleh masyarakat, salah satu diantaranya ialah ayam hias. Ayam hias saat ini
sering dijadikan sebagai koleksi bagi para pecintanya karena selain
penampilannya yang menarik ayam hias ini juga memiliki suara yang indah. Bila anda
tertarik juga untuk memulai ternak ayam hias namun masih bingung dalam menentukan ayam hias
yang tepat untuk diternakkan, berikut beberapa ayam hias yang bisa menjadi
referensi bagi anda.
Ternak Ayam Hias Tipe
Ayam Poland
Salah satu jenis ayam hias yang mungkin bisa menjadi
referenasi ternak ayam hias bagi anda ialah ayam poland. Ayam poland saat
ini mulai banyak diminat masyarakat karena ayam poland ini memiliki penampilan
yang sangat menarik. Untuk memeliharanya juga sangat murah, karena budidaya ayam
poland ini bisa dilakukan pada kandang kecil berukuran 60x90 cm, dan untuk
membeli bibitnya tidaklah terlalu mahal. Selain itu ayam poland ini juga bisa
dikembangbiakkan dengan jenis ayam lainnya sehingga ayam poland akan menjadi
lebih bervariasi. Di sampng itu saat ayam poland tersebut bertelur ayam poland bisa
menghasilkan telur sebanyak 10-20 butir dalam sekali bertelur. Dan menurut
salah satu peternaknya, ayam poland ini juga mampu memberikan keuntungan yang
besar, dimana dalam sebulan ia mendapat keuntungan hingga mencapai 50% untuk
pemasukan kita.
Ternak Ayam Hias
Jenis Ayam Kapas
Ternak ayam hias
yang bisa anda coba adalah ayam kapas. Ayam kapas ini memiliki bentuk yang
sangat unik, dimana ia memiliki ceker sebanyak 5 buah, dan ia juga
memiliki banyak jengger dan gerigi yang berbentuk menyerupai bunga. Menurut
salah satu peternak ayam kapas ini beternak ayam kapas sangatlah menguntungkan
karena selain anakan, ayam kapas berusia remaja atau dewasa dan bahkan telur fertile ayam
kapas tersebut masih banyak diminati oleh masyarakat hingga sekarang. Selain
itu ayam kapas juga dapat beradaptasi dengan lingkungannya secara cepat dan ia
juga mudah untuk dipelihara. Untuk memulai ternak ayam kapas ini anda bisa menggunakan
sistem umbaran atau koloni dengan menggunakan 1 pejantan serta 3 - 5 betina
sekaligus. Selain itu bersihkanlah selalu kandangnya agar ayam kapas tidak
terkena penyakit serta selalu diberi pakan dan nutrisi lengkap secara rutin.
Untuk masalah harganya juga bergantung dari jenis dan usia dari ayam kapas
tersebut.
Itulah beberapa contoh ternak ayam hias yang ada di
indonesia. Semoga bisa menjadi inspirasi bagi anda.
ADS HERE !!!