Ikan lele saat ini menjadi salah satu komoditi yang
menguntungkan untuk diternakkan. Karena seiring masih banyaknya peminat ikan
lele ini di indonesia sehingga hal tersebut membuat permintaan ikan lele di
indonesia masih sangat tinggi. Saat inipun telah banyak pihak-pihak yang
memulai beternak ikan lele demi bisa mendapatkan keuntungan dari sana, dan saat
ini banyak peternak yang menggunakan cara ternak ikan lele kolam terpal karena dengan cara tersebut mereka bisa mendapatkan
hasil panen ikan lele yang memuaskan
dalamn waktu yang singkat.
Ternak Ikan Lele
Kolam Terpal Dengan Cara Tebar Padat
Selain memberikan hasil yang memuaskan hal lainnya yang
membuat cara ternak ikan lele kolam terpal ini diminati ialah lahan yang
dibutuhkan tidak terlalu luas sehingga langkah ini bisa diterapkan oleh para
pemula yang baru saja beternak ikan lele. Bila anda juga tertarik untuk
menggunakan kolam terpal, anda dapat memulainya dengan menerapkan langkah tebar
padat. Bila anda baru memulainya mala lebih baik gunaknlah langkah padat tebar tersebut
dengan menggunakan ketinggian air mencapai sebanyak 100/m2. Jika
anda telah terbiasa dengan langkah tersebut maka anda bisa mulai dengan
menggunakan ketinggian air sekitar 0.75 atau 1.25 meter.
Ternak Ikan Lele
Kolam Terpal Dengan Menyesuaikan Kebutuhan Berdasarkan Tinggi Airnya
Untuk melakukan ternak ikan lele kolam terpal
menggunakan langkah tebar padat ini sesuaikan juga dengan kondisi kolam anda
saat ini. Jika anda menggunakan kolam dengan sistem sirkulasi maka padat tebar yang dianjurkan adalah sebanyak 200 ekor/m2 jika ketinggian kolam
anda hanya 0.75 m, sedangkan bila ketinggian air anda sekita 1.25 m, maka padat
tebar yang disarankan adalah 300 ekor/m2. Dan apabila anda menggunakan kolam
lele tanpa sistem sirkulasi, bila ketinggian airnya 0.75 m maka terapkan padat
tebar sebanyak 75 ekor/m2 dan untuk kolam ketinggian 1.25 m terapkan sebanyak 150
ekor/m2.
Itulah beberapa hal yang bisa anda lakukan untuk memulai ternak lele kolam terpal. Semoga bermanfaat bagi anda.
ADS HERE !!!