Bagi anda yang suka memelihara
hewan atau beternak, ternak burung
bisa menjadi salah satu pilihan
alternatif sebagai hobi anda yang baru. Belakangan ini sangat identik dengan
ternak burung yang berawal dari mulai mencoba memelihara burung dan berkembang
menjadi ternak burung sukes. Kesuksesan beternak burung didasari atas rasa
niat, sabar, tekun, dan tidak mudah menyerah. Banyak sekali jenis burung yang
bisa anda ternak, seperti burung kenari, burung jalak, burung kacer, burung,
cucak ijo, dan bermacam jenis burung yang lain yang bisa diternak. Namun saat
ini sedang populer dengan ternak burung lovebird dan murai batu yang
diperkirakan bisa menghasilkan banyak pundi-pundi rupiah.
Ternak Burung Murai Batu
Semakin menurunnya jumlah populasi
jenis burung murai batu, mungkin menjadi alasan para pebisnis membuka peluang
usaha ternak burung murai batu. Namun didalam menjalankan ternak
burung murai batu ini, para penangkar harus mengetahui beberapa aspek yang
harus dipahami. Karena dalam ternak mempunyai banyak sekali kendalanya mungkin
burung tidak mau bertelur, telur kosong, stres dan masih banyak lagi. Untuk itu
anda harus memperhatikan hal terpenting berikut ini agar sukses ternak burung
murai batu. Hal tersebut seperti indukan burung murai batu yang berkualitas,
lokasi penangkaran, kandang penangkar, pakan terbaik, tempat makan minum mandi
dan sarang burung.
Ternak Burung Cucak Rowo
Untuk melakukan usaha ternak burung cucak rowo ini
bisa di bilang gampang-gampang susah, karena cara berternak cucak rowo itu
butuh keuletan. Ukuran sangkarpun tidak terlalu luas dengan kondisi sangkar
harus tertutup rapat, hanya bagian atas sangkar yang terbuka. Didalam sangkar
cucakrowo dibuat seperti habitat aslinya. Harus terdapat tempat bertelur dan
tempat untuk menaruh pakan. Untuk menjaga kelembapan dan kebersihan kandang,
dua hari kandang disemprot air untuk dibersihkan. Calon indukan di pilih yang
memiliki kualitas unggul dengan usia harus minimal satu tahun. Untuk menu makan
cucakrowo tidaklah susah, cukup diberi makan pisang, jangkrik dan por pada pagi
hari dan sore hari.
Itulah penjelasan mengenai
serba-serbi ternak burung, semoga penjelasan tersebut dapat bermanfaat bagi
anda semua.
ADS HERE !!!